oleh

Anak Remaja Laki-laki Rentan Tawuran, Kapolsek Gunung Putri Inisiatif Luncurkan Program Itikaf Remaja

 

SKI|Bogor – Maraknya tawuran remaja khususnya dikalangan anak-anak sekolah tingkat SMP dan SMA pasca pemerintah memberlakukan kembali sekolah tatap muka. Hal ini tentunya harus menjadi perhatian khusus buat para orang tua dan guru-guru pembimbing disetiap sekolah.

Tak hanya para orang tua dan guru saja, tak luput hal ini menjadi perhatian khusus Kapolsek Gunung Putri Polres Bogor Kompol Bayu Tri Nugraha. Dalam keterangannya melalui saluran WhatsApp saat dikonfirmasi, Kompol Bayu menyampaikan keprihatinan dan perhatiannya secara khusus dan menyampaikan inisiatifnya untuk meluncurkan program Itikaf khusus anak remaja, Jum’at (07/10/’22).

“Mengingat meningkatnya kenakalan remaja akhir-akhir ini khususnya dikalangan sekolah tingkat SMP dan SMA, untuk mencegah serta antisipasi terjadinya hal-hal yang tidak kita harapkan maka Polsek Gunung Putri berinisiatif segera akan meluncurkan program Itikaf khusus buat anak laki-laki tingkat SMP dan SMA se- Kecamatan Gunung Putri,” ungkap Kompol Bayu.

“Anak laki-laki usia remaja yang paling rentan melakukan kegiatan tawuran, makanya program ini akan segera kami luncurkan dan tentunya membutuhkan dukungan semua pihak baik orang tua siswa maupun guru-guru pembimbing disetiap sekolah dan peran aktif masyarakat lingkungan sekolah,” lanjutnya.

“Untuk mengawali program ini, kami akan mulai di Sekolah Yapsa yang ada di Desa Bojong Nangka. Kegiatan ini akan menjadi kegiatan baku dan berkelanjutan yang akan kami lakukan se Kecamatan Gunung Putri,” terangnya.

“Kami berharap nantinya para siswa setelah mengikuti program ini dapat meniru suri tauladan Rasululloh Muhammad SAW yang mengedapankan adab dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya. (UT)