Babinsa Koramil 03/GP Bersama Tiga Pilar Hadiri Safari Ramadhan Di Masjid Al-Muhajirin

SKI, JAKARTA BARAT – Anggota Koramil 03/GP Kodim 0503/JB Pelda Edi Purwanto mewakili Danramil 03/GP yang didampingi Babinsa Kelurahan Tanjung Duren Selatan (TDS) Serda Yitno menghadiri kegiatan Safari Ramadhan dan sholat tarawih keliling yang dihadiri oleh Walikota Kota Administrasi Jakarta Barat Drs. H. Rustam Effendi, M.Si di Masjid Al-Muhajirin, Jalan Delima I No.1, RT.016/RW.05, Kelurahan Tanjung Duren Selatan, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Kamis (16/05/19) Malam.

Dalam sambutannya di sela-sela sholat Tarawih, Walikota Administasi Jakarta Barat berpesan kepada warga masyarakat agar untuk selalu menjaga tali silaturahmi dan menjaga situasi keamanan yang damai di bulan Ramadhan ini. “Marilah kita jaga tali silaturahmi dan menjaga keamanan di mulai dari warga masyarakat, Pengurus RT/RW, LMK, FKDM serta seluruh komponen masyarakat agar tetap damai terlebih di bulan suci Ramadhan ini agar memperbanyak amal ibadah,” pesan Walikota Jakarta Barat Drs. H. Rustam Effendi, M.Si.

Safari Ramadhan di Masjid Al-Muhajirin yang dihadiri oleh Walikota Jakarta Barat dan juga tampak hadir Tiga Pilar Kecamatan Grogol Petamburan antara lain Camat Grogol Petamburan Bapak Drs. H. Didit Sumaryanta, Lurah Tanjung Duren Selatan Halimi S.IP berserta Staf, Danramil 03/GP diwakili oleh Pelda Edi Purwanto, Babinsa Kelurahan Tanjung Duren Selatan Serda Yitno, Kapolsek Tanjung Duren diwakili oleh Wakapolsek Tanjung Duren AKP Risris Priyatna, SH, Kapospol Sekretaris Ipda Wayan, Bhabinkamtibmas Aiptu Aris Mulato, , Kasatgas Pol PP Dewi Berserta Anggota, Ketua dan Anggota DKM Masjid Al-Muhajirin, Para Ketua RT dan RW, LMK, FKDM, Tomas, Toga, Warga Masyarakat Tanjung Duren Selatan.

Dalam kegiatan tersebut juga diberikan bantuan dari Bazis Jakarta Barat kepada Ketua DKM Masjid Al-Muhajirin yang didampingi Ketua RW.05 Kelurahan Tanjung Duren Selatan.

“Melalui kegiatan Safari Ramadhan yang diselenggarakan oleh Forpimka Grogol Petamburan pada bulan puasa ini mari kita tegakkan kewajiban dan kita hidupkan sunnah sebagai umat islam, tujuan puasa adalah mencapai iman dan taqwa kepada Allah SWT,” ucap Serda Yitno.

Kegiatan safari ramadhan di Masjid Al-Muhajirin Tanjung Duren Selatan yang diakhiri dengan do’a dan bersalam-salaman tampak berjalan khusyu, khidmat, aman dan kondusif. (Red SKI) 

Komentar