SKI, Jakarta Barat – Kodim 0503/JB – Babinsa Koramil 03/GP Sertu Husein Manilet & Serda Joko Siswanto melaksanakan pengawalan pendistribusian 296 bilik suara & logistik Pemilu 2019 untuk wilayah Kelurahan Kota Bambu Selatan yang diambil langsung dari GOR Kecamatan Palmerah, Jalan Kemanggisan Pulo No.1, RT.001/RW.17, Kelurahan Palmerah, Jakarta Barat, Selasa (26/03/2019) Siang.
“Alhamdulillah kegiatan pengawalan 296 bilik suara beserta logistik Pemilu 2019 untuk wilayah Kelurahan Kota Bambu Selatan berlangsung aman, tertib dan kondusif,” ucap Sertu Husein Manilet yang didampingi Babinsa Serda Joko S.
Kegiatan pengawalan pendistribusian diawasi langsung oleh PPS Kelurahan Kota Bambu Selatan yang diketuai Bapak Susilo, Kasipemtrantib Kecamatan Palmerah Iswandi, Kasipemtrantib Kelurahan Kota Bambu Selatan Endra, Bhabinkamtibmas KBS Polsek Palmerah Aiptu Bambang Siswanto beserta Satpol PP.
Kegiatan pendistribusian logistik Pemilu 2019 wilayah Kelurahan Kota Bambu Selatan berjalan aman, tertib dan lancar. (Red SKI)
Komentar