Bupati Lotim Diingatkan Jangan Lupa Sejarah

SKI l Lombok Timur-Bupati Lombok Timur,HM.Sukiman Azmy diingatkan untuk jangan sekali-kali melupakan sejarah.Karena sejarah itu sangat penting sekali untuk diingat.

Demikian salah satu orasi yang disampaikan orator aksi gerakan Ahlusunnah Wal Jamaah,Eko Rahardi  di depan kantor Bupati Lotim,Kamis (6|1).

” Bupati jangan sekali-kali melupakan sejarah,” tegasnya seraya mengatakan jejak digital masih ada.

Menurutnya,bupati mengingatkan kepada masyarakat di Lotim untuk jangan melupakan sejarah,kemudian kita juga harus ingatkan kepada Bupati untuk tidak melupakan sejarah.

Begitu juga dengan adanya bantuan yang diberikan kepada As Sunnah merupakan sejarah yang tidak terlupakan dan tetap diingat masyarakat Lotim.

” Jangan bupati saja yang pinter mengingatkan kita,tapi kita juga harus ingatkan Bupati,” tandasnya.

Pada kesempatan itu, Eko Rahardi juga meminta kepada Bupati Lotim agar berlaku adil terhadap semua ormas di Lotim jangan hanya satu organisasi yang di istimewakan. Dengan memberikan bantuan bis,sedangkan yang lain belum diberikan.

” Kami minta Bupati jangan berat sebelah kalau As Sunnah diberikan bantuan bis maka ormas yang lain juga harus diberikan itu baru namanya pemimpin yang adil,” tandasnya.(Sam).