oleh

Dana Bantuan Korban Banjir Dan Gempa Dari Pemda Lotim Hanya Dalam Kertas

foto: Bupati Lotim, HM.Sukiman Azmy

SKI – Lombok Timur – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Sosial Lombok Timur, L.Dami Ahyani menegaskan dana bantuan korban banjir bandang korban gempa bumi di Lotim hanya dalam kertas saja.

Apalagi sampai saat ini dana tersebut belum masuk ke rekening dinas sosial untuk kemudian dilakukan pendistribusian kepada korban banjir dan gempa sesuai dengan keinginan Bupati.

” Dana bantuan korban gempa dan banjir dari pemerintah daerah itu masih diatas kertas saja, belum masuk ke rekening Dinas,” tegas Dami Ahyani kepada wartawan seusai dilantik menjadi Asisten I Setdakab Lotim di kantor Bupati Lotim,Senin (19|11).

Ia menjelaskan pihaknya memang menginginkan agar uang bantuan itu segera di cairkan sebagaimana keinginan Bupati Lotim. Tapi bagaimana akan bisa dilakukan kalau uangnya tidak ada yang masuk ke rekening.

” Kalau uang itu sudah masuk ke rekening Dinas Sosial tentunya kami akan langsung salurkan ke korban gempa dan banjir bandang,” ujarnya.

Sementara ditempat terpisah Bupati Lotim, HM.Sukiman Azmy dalam sambutan di acara pelantikan pejabat eselon II setdakab Lotim mengatakan sampai saat ini dana bantuan yang disiapkan pemerintah daerah untuk membantu korban gempa dan banjir bandang di Lotimbelum juga terbagi.

Padahal dirinya meminta untuk cepat dilakukan pembagian,apalagi saat ini sudah masuk musim penghujan,sehingga warga tentunya sangat menantikan bantuan tersebut. Dengan korban gempa diberikan sebesar Rp 3 juta perkepala keluarga,sedangkan korban banjir sebesar Rp 1 juta perKK‎

” Sampai saat ini dana bantuan dari pemda belum juga bisa dicairkan untuk korban gempa,padahal uang sudah ada,” tandas Sukiman.

Penulis : Rizal

Editor : Red SKI

Komentar