Distribusikan Kebutuhan Makan Bagi Korban Banjir, TNI AD Siapkan Dapur Lapangan

SKI |Jakarta – Berbagai upaya dilakukan dalam penanggulangan bencana banjir yang telah meluluh lantakkan berbagai fasilitas umum dan tempat tinggal warga di Kabupaten Adonara.

Hal paling utama yang harus diperhatikan setelah banjir terjadi adalah kebutuhan makanan, air bersih dan fasilitas kesehatan bagi masyarakat yang terdampak bencana.

DenBekang Kupang beserta Kodim FloresTimur bergerak cepat membangun dapur lapangan di Posko Satgas Bencana Alam banjir di Kabupaten Adonara, kecamatan adonara Timur.

Selain sebagai posko tempat penerimaan bantuan dan pendistribusian logistik kepada warga terdampak banjir bandang, Dapur Lapangan juga didirikan untuk membantu kebutuhan warga.

DanDenBekang IX-44-01/Kupang Letkol CBA David Widiharsanto yang juga sebagai Penanggung jawab Dapur Lapangan mengatakan, untuk bantuan logistik makanan pendistribusiannya diprioritaskan bagi warga desa, pengungsi dan prajurit yang terkena dampak banjir.

“Lebih lanjut dijelaskan, teknis penyaluran bantuan seluruhnya terdata dengan baik dan para babinsa/prabinsa untuk mendata warga yang terdampak di setiap pengungsian”, Ujar David.

Hal serupa disampaikan Danramil 1624-02/Adonara Kapten Inf Ahmad yang setiap hari memantau penyaluran bantuan baik itu nasi bungkus maupun bahan sembako.

Ahmad menuturkan, agar para babinsanya mengantarkan setiap logistik ataupun nasi bungkus yang dimasak petugas dapur lapangan untuk makan pagi, makan siang dan makan malam sejumlah sedikitnya 400 bungkus makanan per harinya,” imbuhnya.

untuk proses memasak di Dapur Lapangan Posko satgas ini diserahkan semua kepada pihak Denbekang dibantu oleh personil dari Koramil 1624-02/Adonara dan untuk pengemasan nasi bungkus yang akan didistribusikan ke warga dibantu oleh relawan dan warga sekitar. (red).

Komentar