Forum RT/RW Jaksel Mendorong Erwin Aksa Sebagai Pendamping Anies Baswedan

SKI, Jakarta – Di tengah tak kunjung ada nama Cawagub DKI pengganti Sandiaga Uno yang kini bertarung di Pilpres 2019, Forum RT/RW Jakarta Selatan mendorong nama Erwin Aksa menjadi orang nomor dua di Jakarta untuk mendampingi Gubernur Anies Rasyid Baswedan. Ketua Forum RT/RW Jakarta Selatan Ahmad Ayari menilai figur Erwin Aksa adalah sosok yang pas untuk menjadi pengganti Sandiaga Uno.

“Erwin Aksa memenuhi kriteria ideal sebagai pengisi kursi Wagub DKI yang kosong ditinggal Sandi. Terlebih, jika dilihat latar belakangnya, Bang Erwin punya kemiripan dengan Sandi,” kata Ayari, ketika dihubungi reporter via telepon Sabtu, (19/01/19).

Menurutnya, kolaborasi pasangan Anies-Erwin akan menjadi pakem yang kurang lebih menggambarkan warna pasangan Anies-Sandi. Di samping usia Erwin yang masih muda, ia adalah pengusaha profesional. Kriteria ini, kata dia, cocok dengan status Jakarta, yang tidak hanya menjadi pusat pemerintahan, tapi juga pusat bisnis. Nama Erwin dinilai juga bisa menjadi solusi terbaik untuk mengakomodasi dari semua lini.

“Kekuatan Erwin Aksa juga terletak pada usia dia yang relatif muda yang diharapkan dapat lebih enerjik dan aktif di dalam mengurus Ibu Kota. Bang Erwin Aksa merupakan tokoh pemuda yang mau bekerja dengan keramahan serta mengangkat nilai-nilai budaya,” tuturnya.

Sementara itu, La Ode Basir : Caleg PAN DPRD DKI Dapil 2 menyoroti bahwa “kehadiran Erwin Aksa sebagai pendamping Anies akan memperluas dukungan koalisi pemerintahan Anies di Parlemen DKI, dan ini diharapkan berimbas pada percepatan realisasi program-program Anies. Jadi kehadiran Erwin Aksa itu bermakna ganda, pertama melanjutkan “semangat/ ruh” kebersamaan Anies-Sandi, kedua memperluas dukungan pemerintahan Anies oleh DPRD DKI.” tegas Laode. 

Penulis : Fri

Editor    : Red SKI

Komentar