Kabupaten Bogor Gelar Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2019

SKI, Bogor – Kasat Narkoba Polres Bogor AKP Andri Alam S.H., S.I.K menghadiri kegiatan Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional Kota dan Kabupaten Bogor 2019

Kegiatan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 17 Juli 2019 di Aula Serbaguna Pemda Bogor dengan tema “Melenial Sehat Tanpa Narkoba Menuju Indonesia Emas” yang dihadiri oleh 1.200 orang.

Kegiatan diawali dengan Upacara Peringatan HANI 2019, Pemberian penghargaan kepada elemen masyarakat, Desa bersinar melalui kekuatan dengan penguatan 3 pilar: TNI (Babinsa), POLRI (Bhabinkamtibmas), PEMDA (Lurah, Petugas Puskesmas) di Kabupaten Bogor, Talk Show dan Pembagian bahan materi penyuluhan bahaya narkoba dan radikalisme berupa DVD R kepada seluruh peserta kegiatan.

Maksud dan tujuan diselenggarakan kegiatan ini yaitu untuk mendeklarasikan dan mengajak seluruh elemen bangsa agar berperan dengan menjadikan masyarakat perpanjangan tangan dalam kegiatan Preemtif preventif (deteksi dini) menekan edar gelap narkoba menuju Indonesia emas.

Adapun pengisi materi diskusi yaitu KA BNN Kab. Bogor Bapak Setia Budhi Nugraha S.E., M.M, Kasat Narkoba Polresta Bogor Kota Kompol Nurjaman, Kasat Narkoba Polres Bogor AKP Andri Alam S.H., S.I.K, dan Sekda Kabupaten Bogor Bapak Drs. Burhanuddin M.si (UT/Red SKI).

Komentar