oleh

Kapolsek Sukra Giat Sambang Kepada Calon Kades Menang dan Kalah di Desa Tegaltaman – Sukra

SKI | INDRAMAYU – Sekira pukul 10.30 WIB s/d selesai, Kapolsek Sukra bersama Kanit Intel dan Kanit Binmas Polsek Sukra giat Silaturahmi Kamtibmas (Silkam) dan Sambang dirumah Calon Kades/Kuwu yang menang dan yang kalah di Desa Tegaltaman Kec. Sukra Kab. Indramayu – Jawa Barat, Selasa (8/6/2021).

Menurutnya, kepada Calon Kuwu yang kalah agar menerima kekalahan dan apabila menemukan diduga Pelanggaran dalam tahapan Pemilihan Kades/Kuwu (Pilkades/Pilwu) menempuh secara hukum sebagaimana hukum yang berlaku,” tegas Kapolsek Sukra Iptu Fathoni. M.

Masih Kapolsek, dan kepada Calon Kuwu terpilih untuk menyampaikan kepada pendukungnya supaya tidak berlebihan dalam merayakan kemenangan,” tuturnya.

Selain itu, kepada seluruh Calon Kuwu dan Masyarakat pendukung Calon Kuwu dihimbau untuk tetap mematuhi 5M Protokol Kesehatan (Prokes) guna cegah penyebaran Covid-19, alhasil selama kegiatan berlangsung, Situasi di Desa Tegaltaman dalam keadaan aman dan kondusif,” katanya. (Yana BS)