oleh

Kapolsek Sukra Hadiri Giat PPKM dan Pelaksanaan Swab Antigent Perangkat Desa Sukra Wetan – Sukra

SKI | INDRAMAYU – Sekira pukul 09.00 WIB s/d selesai bertempat di Kantor Desa Sukra Wetan Kec. Sukra Kab. Indramayu – Jawa Barat, Kapolsek Sukra Iptu Fathoni. M, giat hadiri pelaksanaan Swab Antigent, Jumat (11/6/2021).

Dalam giat itu hadir, Kapolsek Sukra Iptu Fathoni Mikhail, Bhabinkamtibmas Desa Sukra Wetan Bripka Didi Sunarya, SH., Kades/Kuwu Sukra Wetan Kuswandi, dan pelaksana Nakes Puskesmas Sukra H. Danto dan rekannya beserta Segenap Perangkat Desa Sukra Wetan yang akan dilakukan Swab Antigent.

Bersama Gugus Tugas Covid-19 Desa Sukra Wetan Kec. Sukra – Indramayu, melaksanakan Tes Swab Antigent dan menyampaikan bahwa kegiatan Polsek Sukra dalam rangka mendukung kebijakan Pemerintah dalam penanganan pemutusan rantai penyebaran Covid-19.

Kapolsek Sukra Iptu Fathoni. M, adanya kegiatan itu dalam rangka mendukung kebijakan Pemerintah dalam penanganan pemutusan rantai penyebaran Covid-19., dan juga menyampaikan kepada Perangkat posko untuk mensosialisasikan secara masif Diberlakukannya PPKM (pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat) secara Mikro selama 2 pekan berikut aturan-aturan selama PPKM Mikro belum dicabut.

“Mengajak Perangkat Desa sampai tingkat RT dan RW untuk dapat berperan aktif dalam penanganan pandemi Covid 19, merencanakan kegiatan untuk pembinaan kepada Masyarakat sebagai upaya POLRI bersama Masyarakat untuk memutus rantai penyebaran Covid 19, dan memberikan pemahaman kepada Masyarakat akan bahayanya Virus Covid-19 terhadap diri sendiri, Keluarga dan Lingkungan sekitar, hal itu, Personil Polsek Sukra terus upayakan untuk menghentikan penyebaran Virus Covid-19,” kata Kapolsek Sukra Iptu Fathoni. M. (Yana BS)