oleh

Kompol Mirzal Maulana Resmi Jabat Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya

SKI | Upacara pelantikan dan serah terima jabatan Pejabat Utama dan Kapolsek Jajaran Polrestabes Surabaya, Kamis (2/9/2021) di Gedung Bhara Daksa, dipimpin langsung oleh Kombes Pol Yusep Gunawan Kapolrestabes Surabaya.

Ada 14 Pejabat Utama dan Kapolsek Jajaran Polrestabes Surabaya yang mengikuti kegiatan pelantikan beserta serah terima jabatan.

– Kompol Muchamad Fakih dilantik sebagai Kasi Humas Polrestabes Surabaya.
– Kompol Hanis Subiyono sebagai Kabag Logistik Polrestabes Surabaya.
– Kompol Mukhamad Lutfi Kasi Hukum Polrestabes Surabaya.
Kompol Mirzal Maulana sebagai Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya.
– AKP Panji Putra Sriwijaya sebagai Kasi Umum Polrestabes Surabaya.
– Kompol Eko Sudarmanto sebagai Kapolsek Karang Pilang, Surabaya.
– Kompol Wisnu Setiyawan Kuncoro sebagai Kapolsek Genteng, Surabaya.
– Kompol Sidik Samsul Hadi, sebagai Kapolsek Simokerto, Surabaya.
– AKP Achmad Rahmatullah Dwi Nugroho sebagai Kapolsek Tegalsari, Surabaya.
– Kompol Roycke Hendrik Fransisco Betaubun sebagai kapolsek Wonocolo, Surabaya.
– Kompol Masdawati Saragih sebagai Kapolsek Jambangan, Surabaya.
– Kompol Parmiatun sebagai Kapolsek Wiyung, Surabaya.
– Iptu Biadi sebagai Kapolsek Gunung Anyar, Surabaya.

Dalam sambutannya, Kombespol Yusep mengucapkan selamat mengemban jabatan baru kepada para pejabat utama dan kapolsek baru di dengan tetap menjaga kekompakan dan saling mengisi antar bagian.

Pejabat baru juga diharapkan segera menyesuaikan diri dengan lingkungan suasana kerja, sehingga muncul ide-ide dan inovasi baru dalam hal pelaksanaan tugas untuk melayani masyarakat Kota Surabaya, ucap Yusep.

Lebih lanjut Yusep berpesan, pelantikan dan serah terima jabatan di lingkungan Polri ini punya tujuan yang sangat penting dan strategis sebagai upaya Polri untuk meningkatkan kualitas kinerja Organisasi. Dengan Sertijab ini akan ada gairah dan semangat pembaharuan serta semangat untuk maju, tegasnya.

Diketahui, Kompol Mirzal Maulana pernah menjabat pada 03-01-2005 sebagai Pama Polda Banten, 03-03-2006 Kanit II Sat Reskrim Polres Lebak, 03-03-2008 Kanit Regident Sat Lantas Polres Lebak, 18-11-2009 Pama PTIK (Dalam Rangka DIK STIK TH 2011), 07-10-2011 Kasat Reskrim Polres Sukabumi, 07-06-2013 Kasat Reskrim Polres Karawang, 18-12-2013 Pama Akpol Lemdikpol, 06-02-2014 KASATTAR DIT BINTARLAT AKPOL LEMDIKPOL, 25-11-2015 PAMA POLDA METRO JAYA PINDAHAN DARI AKPOL LEMDIKLAT POLRI, 02-12-2015 KANIT 3 SUBDIT 6 DITRESKRIMUM POLDA METRO JAYA, 10-03-2016 KASATRESKRIM POLRESTA BANDARA SOETA POLDA METRO JAYA, 24-03-2018, KAPOLSEK SAWAH BESAR POLRES METRO JAKPUS POLDA METRO JAYA , 30-10-2019 KASATRESNARKOBA POLRESTA BANDARA SOETA POLDA METRO JAYA , 18-03-2020 PAMEN POLRESTA BANDARA SOETA POLDA METRO JAYA (DALAM RANGKA DIK SESPIMMEN TA. 2020).

Kompol Mirzal juga menerima Penghargaan Peserta Didik Sespimmen Polri Dikreg ke-60 Terbaik Umum, dia juga terbaik Umum Sespimmen tahun 2020 (peringkat 1), Terbaik 1 Mental Kepribadian dan Terbaik 2 Bidang Akademis. Penghargaan diberikan oleh Kepala Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah, Lembaga Pendidikan dan Pelatihan, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kasespim Lemdiklat Polri) Irjen Drs Rokhmat Susanto. (why/red).