KONTINGEN PUSTERAD RAIH PERINGKAT 5 BESAR KEJURNAS PANGDIVIF

SKI, Jakarta – Kontingen Karate Pusterad dibawah pembinaan langsung Danpusterad Mayjen TNI Arif Rahman, M.A, berhasil meraih 5 besar dari 69 Kontingen peserta Kejurnas Pangdivif 2 Kostrad open II yang berlangsung di Madivif 2 Kostrad Singosari Malang Jawa Timur tanggal 6-7 April 2019.

Raihan peringkat 5 (lima) tersebut setelah Kontingen Pusterad yang turun di 2 (dua) kelas yaitu kelas umum dan kelas khusus pelajar memperoleh medali terdiri dari : Kelas Umun ( 3 emas, 3 perak dan 5 perunggu) dan Kelas khusus pelajar (5 emas, 1 perak dan 5 perunggu) sehingga total perolehan medali 8 emas, 4 perak dan 10 perunggu. Selain itu kontingen karate Pusterad juga mampu meraih Juara 1 best off the best pada kelas Senior Kumite Putra -55 Kg.

Lettu Inf Made Susila sebagai ketua kontingen mengikutsertakan 29 Atlit Putra putri anggota Pusterad dari kelas Usia dini sampai senior, yang turun di 38 kelas pertandingan, 1 kelas Kata beregu Putri, 1 kelas kata beregu Putra, 16 kelas Kata perorangan dan 20 kelas kumite perorangan, mengatakan dengan berhasilnya kontingen Pusterad meraih posisi 5 besar, ini merupakan kado istimewa di hari jadi Dojo Pusterad yang pada tanggal 7 April 2019 genap berusia 1 tahun sekaligus juga hadiah istimewa di har i jadi Pusterad ke-30 yang diperingati beberapa hari yang lalu. Imbuhnya.

Lettu Made Susila juga menjelaskan awal gagasan Dojo Pusterad ini didirikan pada tgl 7 April 2018 adalah bertujuan untuk membina Putra Putri anggota Pusterad dan bina lingkungan dengan harapan anak-anak memiliki kegiatan yang positif, sehingga mampu berprestasi dibidang olagraga khususnya olahraga beladiri Karate selain prestasi dibidang akademik, ujarnya.

Ditambahkannya pula semoga dengan prestasi ini menjadikan lecutas semangat Dojo Karate Pusterad kedepan yang diharapkan mampu melahirkan atlit-atlit nasional maupun internasional, sehingga mereka ini nantinya mampu mengangkat nama besar Pusat Teritorial Angkatan Darat, Tutupnya.

Dojo Karate Pusterad dibawah naungan Perguruan INKANAS DKI JAYA, dimana dalam pembinaan para karateka sehari-hari Lettu Inf Made Susila sebagai Ketua dibantu oleh beberapa pelatih diantaranya Sensei Suyatman yang merupakan ketua majelis sabuk hitam Inkanas Jakarta Timur (Karateka Dan V), Senpai Sukron Wahid, Senpai Edo, Senpai Agung dan Senpai Natal. (Red SKI)

Komentar