KPU Kabupaten Bogor Sukses Gelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bogor Terpilih Pilkada 2024

SKI | Bogor – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor gelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bogor Terpilih pada Pemilihan Tahun 2024 bertempat di Haris Hotel Cibinong City Mall (CCM) Jl. Tegar Beriman Cibinong Bogor, Rabu (05/02/’25).

Rapat Pleno digelar berjalan lancar yang dihadiri Ketua KPU Jawa Barat, Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Jajaran Forkopimda Kabupaten Bogor, Jajaran Forkopimda Kota Depok, para Pimpinan Partai Politik, undangan Organisasi Pemuda dan Organisasi Masyarakat, para awak media serta unsur komponen masyarakat lainnya.

Setelah ditetapkan, dalam pidatonya Rudy Susmanto, S.Si didampingi Ade Ruhandi, S.E. yang merupakan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih mengajak masyarakat Kabupaten Bogor untuk mendukung visi dan misinya membangun Kabupaten Bogor menuju Bogor Istimewa.

“Pemilu 2024 di Kabupaten Bogor merupakan pemilu tersejuk, aman, lancar dan kondusif yang dimulai dari tahapan Pileg, Pilpres sampai tahapan Pilkada,” ujarnya.

“Rudi Susmanto dan Ade Ruhandi bukan siapa – siapa dan gak punya apa – apa tanpa dukungan masyarakat Kabupaten Bogor, untuk itu kami berdua mengajak seluruh masyarakat untuk bersama – sama membangun Kabupaten Bogor menuju Bogor Isimewa dan Bogor Gemilang,” lanjutnya.

“Kami berdua sudah bertekad untuk mewakapkan jiwa dan raga kami untuk kemajuan pembangunan Kabupaten Bogor, kami juga mengucapkan banyak – banyak terima kasih secara khusus kepada Bapak H.R. Bayu Syahjohan, tanpa dukungan bliau belum tentu kami hari ini ada disini,” pungkasnya. (UT)