SKI | Lotim – Memasuki hari-2 pencarian pelajar kelas II SD, Faizal (8) warga Kelayu Presak,Kelurahan Kelayu Selatan,Kecamatan Selong,Kabupaten Lombok Timur hingga kini belum ditemukan,Senin (13|2).
Meski tim gabungan telah berusaha melakukan pencarian dari lokasi tempatnya terseret arus parit di Selong sampai menelusuri arus sungai Kokok tojan hingga ke pantai Labuhan Haji,akan tapi belum berhasil menemukan korban.
Sementara korban sendiri hilang terseret arus parit,Minggu sore (12|2) saat sedang mandi hujan bersama-sama temannya,dimana saat itu korban mengambil bola di samping pos pengamanan terpadu di simpang empat lurah Selong.
Tapi saat akan berjalan di atas air yang dikira trotoar,korbannya hanyut meskipun teman korban berusaha menarik tangannya,akan tapi tidak berhasil.
Kapolres Lotim melalui Kasi Humas,Iptu Nicolas Oesman saat dikonfirmasi mengaku sampai hari ke-2 pencarian yang dilakukan tim SAR gabungan terhadap korban belum ditemukan.
Dengan melakukan penyisiran dari hulu ke hilir atau tempat pertama terjatuh sampai menelusuri gorong-gorong,ke jalur sungai menuju pantai Labuhan Haji.
“Sampai hari ke-2 nihil hasil pencarian korban dan akan dilanjutkan besok pagi,mudah-mudahan korban bisa ditemukan,” tegasnya. (Rijal).