Pemkab Lotim Diminta Peduli Terhadap Lapas Selong

SKI l Lombok Timur-Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Azasi Manusia (Kemenhumham) Nusa Tenggara Barat, Hari Sukamto meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lombok Timur untuk peduli keberadaan Lapas Kelas IIB Selong.

Demikian ditegaskan Kepala Kanwil Kemenhumham NTB dalam sambutannya saat kegiatan deklarasi janji dan penandatangan janji kerja Lapas Kelas IIB Selong tahun 2022 di aula kantor Lapas Kelas IIB Selong,Rabu (19|1),

” Kami minta Pemkab Lotim memberikan perhatian terhadap keberadaan Lapas,” tegasnya.

Oleh karena itu, lanjut Hari meminta kepada para pejabat yang hadir untuk menyampaikan kepada pemerintah daerah terhadap apa yang dirinya sampaikan saat ini.

Karena betapa warga binaan yang ada dalam lapas tersebut merupakan anak-anak Lotim yang merupakan rakyatnya juga harus mendapatkan perhatian.

” Perhatian pemerintah daerah sangat kami harapkan sekali,” tandasnya.(Sam).