PLTD Paok Motong Terbakar

SKIl Lombok Timur-Kasus kebakaran terjadi di PLTD Paok Motong Lombok Timur,Selasa (16|3) sekitar pukul 09.30 wita.Kebakaran terjadi pada alat bantu pemanas atau terminal yang ada pada mesin PLTD Poak Motong.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan di PLTD Paok Motong terdapat dua mesin yang beroperasi,sedangkan saat kejadian hanya satu yang beroperasi dengan kekuatan 4 MW.

Kemudian dari hasil pemeriksaan yang mengalami kebakaran alat bantu pemanas atau terminal pada mesin dengan terdapat bahan bakar jenis MFO bahan bakar pengganti solar.

Kemudian bahan bakar MFO yang sudah dipanaskan disuplay ke bagian mesin melalui knalpoy sehingga mengalami kebocoran yang mengakibatkan adanya percikan api yang menyebabkan kebakaran,akan tapi untuk petugas cepat sigap dengan memadamkan api,termasuk petugas pemadam kebakaran diturunkan untuk membantu memadamkan.

Sementara akibat kebakaran itu ‎tidak ada kerusakan pada mesin PLTD Paok Motong dan tidak mengganggu arus/daya listrik maupun yang lainnya.

Kapolsek Masbagik melalui Kasubag Humas Polres Lotim,Iptu L Jaharudin saat dikonfirmasi membenarkan pihaknya telah menerima laporan mengenai kasus kebakaran yang terjadi di PLTD Paok Motong.

” Kita sudah terima laporan kasus kebakaran di PLTD Paok Motong,” tegasnya.(Sam)

Komentar