Polres Lotim  Segera Panggil Pihak Baznas Lotim, STV Menyusul 

SKI,LOTIM – Kasat Reskrim Polres Lombok Timur, Ajun Komisaris Polisi (AKP) I Made Yogi Purusa Utama, SE, SIK menegaskan pihaknya akan segera melakukan pemanggilan terhadap pihak Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Lotim. Dalam kasus peminjaman dana umat ke Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Seleparang Televisi (Selvi) dan lembaga lainnya.

” Kami akan segera melakukan pemanggilan terhadap pihak Baznas Lotim mengenai masalah kasus peminjaman dana Umat,” tegas Kasat Reskrim kepada wartawan seusai kegiatan peringatan HUT Bhayangkara ke-73 di Lapangan Umum Sembalun, Rabu (10/7).

Ia menjelaskan sebelumnya pihaknya telah turun door to door ke pihak Baznas dalam rangka untuk melakukan klarifikasi, sambil meminta dokumen terhadap kasus tersebut. Hal ini dilakukan guna kebutuhan dan keperluan penyelidikan yang dilakukan terhadap kasus tersebut.

” Kasusnya sudah ke tingkat penyelidikan, sehingga inilah yang mendasari untuk melakukan pemanggilan terhadap pihak Baznas maupun pihak-pihak yang ada sangkut pautnya dengan kasus tersebut,”ujarnya.

Pada kesempatan itu, Made Yogi menambahkan dalam kasus ini kasus Baznas dan LPP STV ditanganinya sudah ada utusan dari Bupati Lotim untuk menghadap guna melakukan komunikasi dan konsultasi mengenai masalah kasus Baznas tersebut.

Namun begitu pihaknya tetap komit untuk melanjutkan kasus tersebut. ” Saya tidak bisa menyebutkan ke teman-teman media siapa utusan Bupati yang datang itu,tapi yang jelas ada,” terangnya.

Selain itu, lanjut Yogi,bahkan pihak Baznas nangis-nangis agar kasus ini tidak dilanjutkan, akan tapi pihaknya tetap untuk melanjutkan kasus ini. Apalagi kasus peminjaman dana Umat dari Baznas ke LPP STV maupun lembaga lainnya sudah menjadi rahasia umum.(Red).

Komentar