Polsek Terisi Silkam dan Penggalangan Terhadap Calon Kades Karangasem

SKI | Indramayu – Polsek Terisi jajaran Polres Indramayu melaksanakan Silaturahmi Kamtibmas (Silkam) dan Penggalangan terhadap Calon Kuwu Nomor Urut 5 Sdri. Tojidah bertempat di Kediaman Calon kuwu Blok Aldiro RT 008/004 Desa Karangasem, Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu, Senin (03/05/2021).

Kapolsek Terisi, Iptu Hendro Ruhanda melalui Panit Intelkam Polsek Terisi Aiptu Satori didampingi Babinkamtibmas Brigadir Yayang N, menyampaikan pesan Kamtibmas., “Saya sampaikan dalam kesempatan ini agar bersama- sama menjaga kondusifitas wilayah, berkaitan dengan tahapan Pemilihan Kuwu Serentak ini,” tuturnya.

Ia juga mengimbau kepada calon Kuwu agar menyampaikan kepada seluruh pendukung/simpatisannya untuk selalu bersinergi dengan Polsek Terisi Polres Indramayu terkait situasi kamtibmas, apabila ada informasi ataupun ada sesuatu hal yang bisa menimbulkan gangguan kamtibmas hendaknya segera untuk menghubungi Polsek Terisi Polres Indramayu agar dapat segera untuk diantisipasi secara bersama- sama.

Lanjutnya, mengimbau kepada calon kuwu harus siap menang dan siap kalah karena dalam pemilihan pasti adanya yg menang dan kalah dan apabila mendapatkan kekalahan harus legowo jangan sampai melakukan hal- hal yang merugikan diri sendiri dan masyarakat.

Lebih dari itu, agar tetap menjaga Prokes Covid 19 karena pada saat ini situasi Diwilayah Kabupaten indramayu khususnya Diwilayah Kecamatan Terisi masih tetap PPKM. Pungkas Aiptu Satori.

Kapolres Indramayu, AKBP Hafidh S Herlambang melalui Paur Humas Polres Indramayu, Ipda Agus Setiawan ditempat terpisah mengatakan kegiatan seperti ini akan dapat menambah kemitraan dan kedekatan dengan calon Kuwu sehingga terciptalah hubungan yang harmonis antara polri dan calon Kuwu sehingga dapat mencegah timbulnya ganguan Kamtibmas serta kejahatan yang lain.

“Dengan seringnya melakukan dialogis dengan calon Kuwu maka akan mendapatkan informasi perkembangan situasi yang berkembang sehingga dapat mengantisipasi hal -hal yang tidak diinginkan sesuai dengan harapan masyarakat” pungkas Ipda Agus Setiawan. (Yana BS).

Komentar