oleh

Rutinitas yang Ditingkatkan Polsek Haurgeulis Giat Patroli Strong Point Wiralodra Guna Antisipasi Harkamtibmas

SKI | INDRAMAYU – Giat Strong Point Wiralodra Harkamtibmas yang dilaksanakan sekira pukul 09.00 WIB s/d selesai, patroli mobile disepanjang Jl. Raya Kec. Haurgeulis Kab. Indramayu, Anggota Polsek Haurgeulis Bripka Kurnia, dan Bripda Dede Rohandi, Mereka berdua yang melakukan patroli, Sabtu (21/8/2021).

Meliputi patroli di Daerah rawan C3 yang terindikasi kadang terjadi dan ditempat yang sepi (toang), patroli di Daerah rawan kriminalitas dan antisipasi kenakalan remaja sampai patroli di Daerah Obvit, Pusat Perbankan yang ada di Wilayah Kec. Haurgeulis, dan dipemukiman Penduduk Desa Haurkolot – Haurgeulis dengan dialogis akan situasi kamtibmas dan yang lainya.

Kapolsek Haurgeulis AKP Ahmad Nurhamad, S.H., bahwasanya, sembari patroli pengawasan Protokol kesehatan (prokes) dalam rangka PPKM Level 3 yang diperpanjang sampai tanggal 23 Agustus 2021, dan guna cipta kondisi (cipkon),” kata Kapolsek melalui Anggota patrolinya.

Alhasil yang dicapai oleh Anggota Polsek Anjatan dalam rangka rutinitas patroli setiap harinya, selama giat itu, tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas berupa kriminalitas maupun laka lantas dan atau gangguan kamtibmas lainnya,” tukasnya, AKP Ahmad. N, S.H. (Yana BS)