oleh

Sekda Lotim Buka Kegiatan O2 SN 

SKI, LOTIM – Sekretaris Daerah Lombok Timur, H.Rahman Farly membuka kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SD dan SMP Tingkat Kabupaten Lotim di lapangan Lalu Muslihin Selong, Senin (4|3).

Sekda Lotim saat membaca sambutan tertulis Bupati Lotim, HM.Sukiman Azmy mengatakan kalau  kegiatan 02SN ini, kita jadikan momentum mencari anak-anak yang berprestasi dan berbakat.

Bakat olahraga yang terpendam dari 254 desa dan Kelurahan, yang dibawa masing-masing kecamatan sebagai perwakilan, untuk menunjukan kelebihan dan prestasi atas pembinaan yang telah dilakukan. 

“Bila olahraga dijadikan suatu hal yang penting, tidaklah heran pepatah yang menyatakan dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat,” tegasnya.

Oleh karena itu,lanjutnya  bila anak-anak sebagai generasi penerus dipersiapkan dari SD, SMP, sebagai kelanjutan estapet kepemimpinan dimasa depan, tentu dipersiapkan fisiknya dari sekarang. 

Sehingga harapan untuk menuju masyarakat yang adil dan makmur, menuju Negara yang siap bersaing dan menyongsong kesiapan pemimpin nasional. Karena  O2SN ini harus dibangun untuk menjadi yang terbaik, karena kejayaan terlihat dari prestasi yang terbaik, dan harus diterapkan semangat untuk berolah raga.

“Saya datang, saya bertarung dan saya menang, itulah prinsif dan motivasi sehingga secara fisik kita sudah siap dalam bertarung menjadikan yang terbaik,karena  Dalam dunia pertandingan tentu ada yang kalah dan ada yang menang,” ujarnya.

Lebih lanjut Sekda menambahkan jika kita mengalami kekalahan anggaplah itu kesuksesan yang tertunda. Maka yang terpenting adalah semangat untuk bertarung. Tegakkan sportifitas bermain, tunjukan prestasi yang terbaik, pandang lawan sebagai pemicu, untuk terus berprestasi kedepanya. 

Oleh karena itu, bila dana menjadi kendala harapnya ada sinergitas antara Dikbud, Dispora dan Koni, berjuang bersama merencanakan dengan benar serta data-data yang tepat dalam sitem perencanaanya. 

“Kedepan Pemerintah Daerah bersama Tim TPAD, akan memperjuangkannya dalam anggaran-anggaran berikutnya, sebagai bahan evaluasi kita bersama,” tandasnya.‎

Penulis : Rizal

Editor    : Red SKI

Komentar