Siang Bolong, Curi Cicin,Pelaku Diteriaki Maling Ditangkap Warga Di Lotim

SKI l Lombok Timur-Apes nasib, Sunedi (22) warga Tete Batu, Kecamatan Sikur ketangkap tangan oleh warga di wilayah Desa Pengadangan,Kecamatan Pringgesela, setelah korban meneriaki pelaku maling. Karena kedapatan mencuri dua buah cincin emas di rumah korban,Hj.Simawati (50) warga Desa Pengadangan, Kecamatan Pringgesela, Rabu siang (9|6) sekitar pukul 12.00 wita.‎

Pelaku sempat dihakimi massa sebelum diserahkan ke pihak kepolisian,guna proses hukum dan pengembangan penyelidikan lebih lanjut.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan pelaku masuk ke dalam rumah korban dengan cara membuka pintu rumah korban yang tidak terkunci. Dengan langsung melancarkan aksinya mengambil dua cincin emas yang tersimpan dalam tas korban.

Namun saat pelaku keluar dari dalam rumah korban,diketahui korban dengan langsung meneriaki pelaku maling sambil mengejar,sehingga diketahui warga lainnya dengan membantu melakukan pengejaran terhadap pelaku.

Kemudian tidak berapa lama pelaku berhasil ditangkap warga dengan sempat diberikan bogem mentah terhadap pelaku, setelah itu lalu menyerahkan pelaku ke pihak kepolisian yang datang ke TKP.

Kapolsek Pringgesela melalui Kasi Humas Polres Lotim, Iptu L Jaharudin saat dikonfirmasi membenarkan pihaknya telah menerima laporan kasus pencurian dua cincin emas milik warga di Desa Pengadangan,Kecamatan Pringgesela.

” Pelaku sudah diamankan guna mempertanggungjawabkan perbuatannya untuk proses hukum lebih lanjut,” tegasnya.‎(Sam).