Soal Kasus Perbuatan Asusila Perawat RSUD Selong, Sekda Kaget

Foto : Sekda Lotim, H.Rahman Farly ‎

SKI – Lotim – Sekretaris Daerah (Sekda) Lombok Timur, H.Rahman Farly mengaku kaget mendapatkan informasi terkait dengan adanya dugaan kasus perbuatan asusila oknum perawat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr.R.Soejono Selong.

” Saya kaget mendapatkan informasi menganai kasus dugaan asusila oknum perawat Rumah sakit,” terang Sekda Lotim kepada wartawan di kantor Bupati Lotim, Rabu (19|12).

Ia menjelaskan dirinya juga belum mendapatkan laporan dari pihak rumah sakit mengenai masalah ini.Namun apapun itu terhadap perbuatan yang dilakukan oknum perawat itu tentunya tidak dibenarkan.

Apalagi dilakukan di lingkungan rumah sakit. Sehingga tentunya pihak rumah sakit harus mengambil tindakan tegas dalam persoalan ini.

” Apa yang dilakukan oknum perawat itu merupakan perbuatan tidak terpuji dan tentunya sangat menyayangkan terjadi,” ujarnya.

Oleh karena itu,lanjutnya, oknum perawat yang berstatus sebagai honda tersebut.Karena honda itu menjadi emberio untuk menuju tingkatan yang lebih tinggi menjadi seorang PNS.

Sehingga tentu moralnya harus tetap dijaga dengan sebaik-baiknya. Dengan tidak melakukan tindakan atau perbuatan tercela,karena itu akan merugikan diri sendiri maupun intansi dibawah bernaung.

” Moral sebagai honda maupun ASN harus tetap dijaga agar tidak melakukan perbuatan tidak tercela,” tandas Rahman Farly.Rizal

Penulis : Rizal

Editor    : Red SKI

Komentar