SKI l Lombok Timur-Pihak Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Selong Kanwil Kemenhumham NTB bekerjasama dengan pihak Pengadilan Agama Selong Kelas IB.
Dengan langsung dilakukan MoU antara pihak Kepala Lapas Kelas IIB Selong, Purniawal dengan Ketua Pengadilan Agama (PA) Selong Kelas IB, Hj. Mahmudah Hayati di kantor PA Selong, Jumat (12|11).
MoU dilakukan mengenai pelaksanaan pemberian fasilitas terhadap proses perkara pada Pengadilan Agama Selong bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIB Selong
Ketua PA Selong, Hj.Mahmudah Hayati dalam sambutannya menyampaikan melalui MoU ini kedepannya PA Selong dapat memberikan akses kepada masyarakat pencari keadilan yang menjadi Warga Binaan di Lapas Selong, khususnya dalam perkara side cerai dapat dilaksanakan melalui Teleconference atau secara daring (online).
“Dengan terjalinnya kerjasama yang baik dengan Lapas Selong, PA Selong berharap mampu menjadi pionir pelayanan masyarakat yang baik,” tegasnya.
Ditempat yang sama Kepala Lapas Kelas IIB Selong, Purniawal mengatakan kerjasama ini merupakan gagasan yang memberikan dampak positif bagi kedua belah pihak.
Apalagi Lapas Kelas IIB Selong juga sedang mencanangkan Zona Integritas. “Dengan adanya kerjasama ini bisa memberikan dampak positif bagi Lapas dan PA Selong,” tandasnya.(Sam).