SKI | Jakarta – Pelaksanaan Training Center atlet Tenis Meja Kota Depok oleh PTMSI Kota Depok pekan ke-4 dilaksanakan dengan mengirimkan para atlet ke turnamen-turnamen, dalam rangka menguji hasil Training Center selama satu bulan.
Daniel salah satu atlet senior yang dimiliki Kota Depok maju untuk berlaga di ajang Babak Kualifikasi PORPROV XV JAWA BARAT pada Oktober 2025, dikirim untuk mengikuti Turnamen JAPFA OPEN KE-10 TABLE TENNIS CHAMPIONSHIP 2025 pada tanggal 20-21 Agustus 2025 di JAPFA The Learning Centre Megamendung Kabupaten Bogor, dengan hasil gemilang hingga menjadi juara 3.
Diketahui, Turnamen ini ada dua kategori, kategori atlet PON dan non PON, Daniel mengikuti kategori non PON yang diikuti beberapa atlet Provinsi, diantaranya dari Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Sulawesi, Sumatera Barat, Sumatera Utara, DKI Jakarta dll, ungkap Bendy salah satu pengurus PTMSI Kota Depok kepada awak media, selasa (26/8/25).
Pada Babak semi final Daniel dikalahkan oleh Agres sesama atlet Jawa Barat yqng berasal dari Cirebon, dimana Agres akhirnya menjadi juara 1 pada perhelatan turnamen ini.
Hasil yang dicapai Daniel memberikan gambaran kesiapan secara teknis, mental, strategi, fisik dari hasil Training Center Atlet Kota Depok yang telah berjalan 1 bulan ini, hal ini membanggakan dan menjadi awal baik menghadapi persiapan ajang Babak Kualifikasi PORPROV XV JAWA BARAT, pada 15 Oktober 2025 yang akan datang, tegasnya. (Why/Red)