GBN: Nyatakan Perang Terhadap Narkoba

SKI, Jakarta – Disela-sela kesibukan saat latihan suting, Ketum GBN menyempatkan diri bersosialisasi pada Putra – Putri KANS /FANS dan bersama menyatakan perang terhadap narkoba. Bertempat di KANS Padepokan Abah Anom,  cempaka putih jakarta,  minggu (10/3/19).

Ketum GBN, Erica memberikan pemahaman kepada para generasi muda akan bahaya penyalah gunaan Narkotika yang semakin meraja lela tersebar diberbagai daerah, dirinya menekankan kepada para putera – puteri KANS untuk bisa nyatakan perang terhadap Narkoba.

Generasi muda merupakan generasi penerus bangsa yang memiliki peran sangat penting bagi agama, bangsa dan negara. Majunya sebuah agama, bangsa, dan negara sangat ditentukan oleh sikap dan prilaku generasi muda. Dalam menghadapi era globalisasi serta perdagangan bebas, sangat banyak sekali pengaruh dari luar diantaranya penyalahgunaan Narkoba. Untuk itu generasi muda khususnya remaja harus siap menghadapi pengaruh-pengaruh tersebut yang tidak sesuai dengan syariat islam, ucapnya saat di wawancarai awak media. 

Lanjutnya,  Remaja memiliki karakteristik yang rentan terkena Narkoba. Salah satunya remaja sangat mudah dipengaruhi kawan, rasa ingin tahudan ingin coba-coba itulah yang bisa mendorong mereka terjerumus dan terjebak Narkotika, psikotropika, dan zat adiktif (NAPZA). Narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya (NAPZA) yang biasa disebut narkoba merupakan jenis obat atau zat yang diperlukan di dalam dunia pengobatan.

Baca juga : Vokalis Band  Zivilia, Zulkifli terancam hukuman mati karena Narkoba

Akan tetapi jika digunakan tanpa pembatasan dan pengawasan yang seksama dapat menimbulkan ketergantungan serta dapat membahayakan kesehatan dan jiwa pemakainya, Usia remaja adalah usia yang rentan terhadap Narkoba. Dari sekitar 2 juta orang pengguna NAPZA di indonesia, mayoritas pengguna berumur 20-25 tahun. 90% pengguna Narkoba tersebut adalah pria. Usia pertama kali menggunakan Narkoba adalah rata-rata 19 tahun, tandasnya. 

Saya sangat berharap para putera-puteri bisa memahami akan bahaya penyalah gunaan narkoba, dimana belum lama ini kita lihat para figur / artis yang terjerat narkoba, yang menjadi contoh buruk untuk tidak kita tiru,  dan kita juga harus lebih waspada dengan maraknya peredaran Narkotika yang bisa masuk kapanpun dan dimanapun,  tegasnya. 

Sebagai contoh, artis Vokalis band Zivilia, Zulkifli (38) yang diduga dipastikan menjadi bagian jaringan pengedar narkoba internasonal jenis sabu dan ekstasi.Sangat disayangkan dan memberikan contoh yang buruk untuk para generasi muda di negeri ini, oleh karena itu GBN (Generasi Bebas Narkoba), kita gaungkan “Perang Terhadap Narkoba”.

Penulis/Editor : Red SKI

Komentar