SKI|Bogor-Komunitas Peduli Anak Yatim dan Dhuafa “Berkah Teknik” yang berlokasi di Taman Cibinong Asri Blok G.5 No.05 RT.06 RW.19 Karadenan Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor menjalin kerja sama dengan Sanggar Seni Kreasi “Sharaga Art” gelar pelatihan mengolah limbah pvc, Sabtu (09/04/’22).
Komunitas ini berdiri hampir tiga tahun yang lalu, ada yang berbeda dengan komunitas-komunitas lainnya sebagaimana disampaikan Muhamad Yusup selaku Ketua Komunitas Berkah Tekhnik saat dikonfirmasi saat mengadakan kegiatan santunan anak yatim dan dhuafa beberapa waktu yang lalu.
“Komunitas ini berdiri sejak tanggal 23 Febuary 2019 dengan 3 Donatur tetap dan 5 keluarga Yatim, pada akhir tahun
2021 Alhamdulillah sudah ada sekitar 15 Donatur dan 40 keluarga Yatim dan Dhuafa dilingkungan RW.019 dan kampung-kampung
sekitarnya,” ujar Yusup.
Oting Supriatna atau kang Oting, selaku Owner Sanggar Seni Sharaga Art yang berlokasi tidak jauh dengan Base Camp Berkah Tekhnik menyampaikan keterangannya terkait kegiatan pelatihan yang digelar hari ini.
“Kegiatan pada hari ini adalah tindak lanjut pembicaraan kami sebelumnya saat mengadakan pertemuan dengan pak Yusuf selaku Ketua Komunitas Berkah Tekhnik dan Ustd Riyan selaku Pengasuh Majelis Daarul Hikmah,” ujar kang Oting.
“Berkah Tekhnik mempunyai adik-adik yatim asuhan, Daarul Hikmah juga mempunyai anak-anak santri asuhan dan Sharaga Art dengan terbuka membuka peluang yang seluas-luasnya buat adik-adik kita ini untuk belajar bersama mengolah bahan pvc atau pralon bekas menjadi sesuatu yang bernilai ekonomi,” lanjutnya.
“Kami sudah sepakat untuk menjalin kerja sama dan bersinergi dengan Berkah Tekhnik maupun dengan Daarul Hikmah. Tak hanya dalam kegiatan kerohanian saja adik-adik yatim maupun santri ini dibekali ilmu, namun mereka kita didik juga untuk belajar berkarya. Mohon do’anya saja dari semua pihak, agar kerja sama ini menghasilkan sesuatu yang positif dan bermanfaat,” pungkasnya. (UT)