oleh

Pj Bupati Lotim Sanjung PT Seleparang Finansial

SKI | Lotim – Penjabat Bupati Lombok Timur,HM.Juaini Taofik memberikan sanjungan kepada perusahaan umum  miik daerah (BUMD) yakni PT Seleparang Finansial yang telah banyak memberikan kontribusi kepada daerah. Apabila dibandingkan dengan BUMD yang lainnya.

Seperti halnya memberikan deviden setiap tahunnya kepada pemerintah daerah,dimana tahun ini memberikan deviden sebesar Rp 3,08 Milyar.

” Kami sangat memberikan apresiasi kepada PT SF yang telah banyak memberikan kontribusi bagi daerah,” tegas Pj Bupati Lotim dalam sambutannya saat membuka kegiatan rapat umum pemegang saham ke-17 PT SF di kantor PT SF belum lama ini.

Begitu juga lanjutnya, pihaknya sangat mengapresiasi dengan dua tahun terakhir ini selalu mendapatkan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dalam setiap pemeriksaan.

Maka ini tentunya harus tetap dipertahankan,selain itu pelayanan yang sudah ada harus terus ditingkatkan lagi.

” Harusnya PT SF menjadi contoh bagi BUMD yang lainnya di Lotim,” pintanya. (Sul)