Viral di Mendos Pemilik Kios Hajar Pencuri Masih Dibawah Umur di Lotim

SKI | Lotim – Beberapa hari terakhir ini vidio viral seorang warga di Lombok Timur yang menghajar diduga anak dibawah umur ketangkap mencuri di tokonya sambil mengeluarkan kata-kata yang kurang pantas.

Sementara itu setelah dilakukan kroscek kalau lokasinya berada wilayah Otok Kokok Joben,Desa Pesanggaragan Kecamatan Montong Gading Lombok Timur yang menghajar diduga anak dibawah umur ketangkap mencuri di tokonya.

Dalam vidio viral itu seorang anak dibawah umur yang masuk ke kios milik korban,kemudian pemilik warung menemukan saat membuka tokonya dengan langsung menyuruh anak itu keluar menghajarnya sambil mengeluarkan kata-kata yang kurang pantas.

Meskipun anak itu telah minta maaf tapi pemilik kios terus melakukan pemukulan sampai anak itu pergi dari tempat tersebut.

Kapolsek Montong Gading Iptu I Dewa Bilin saat dikonfirmasi sampai berita ini diturunkan belum ada yang memberikan respon atas viralnya vidio tersebut.

Kemudian Kasi Humas Polres Lotim AKP Nicolas Oesman saat dikonfirmasi pihaknya akan melakukan kroscek nantinya terhadap kebenaran vidio beredar itu apakah berada di wilayah Polsek Motong Gading ataukah Polsek lain di Lotim.

‘ Nanti kita kroscek dulu,”tandasnya. (Sul/Red).