SKI|Bogor – Akibat sering terjadinya genangan air di jalan Karadenan – Kandang Roda sepanjang jalan SKB, pihak terkait melakukan perbaikan drainase dan memasang gorong – gorong dengan melakukan sodetan (memotong jalan-red.) yang menghubungkan Karadenan – Kandang Roda akses menuju pintu tol Sirkuit Sentul.
Dengan adanya sodetan tersebut saluran air yang menggenang ketika hujan deras mengguyur menjadi lancar mengalir ke arah kali Cibuluh yang menjadi pembatas antara Kelurahan Karadenan dengan Kelurahan Nanggewer Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor.
Namun, akibat sodetan jalan yang tak kunjung segera diperbaiki tersebut mengakibatkan dampak buruk buat para pengguna jalan dan kerap menimbulkan kemacetan bahkan kalau diguyur hujan deras ada warga yang terjatuh juga akibat tidak terlihatnya lubang jalan yang digenangi air.
Saat dikonfirmasi awak media, Lurah Karadenan Aspriyanto menyampaikan bahwa itu merupakan tanggung jawab dan kewenangan Dinas PUPR Kabupaten Bogor.
“Iya itu Dinas PUPR, informasinya sekalian mau dilakukan pengecoran mulai dari Lampu Merah SKB sampai Jembatan pembatas Kelurahan Karadenan – Nanggewer,” terangnya dengan singkat, Senin (03/02/’25).
Terlepas dengan rencana akan adanya pengecoran jalan tersebut yang sampai berita ini diturunkan belum terkonfirmasi dengan pihak PUPR Kabupaten Bogor, warga pengguna jalan tentunya berharap lubang jalan akibat adanya sodetan pemasangan gorong – gorong tersebut segera diperbaiki sebelum adanya korban. (UT)