SKI – Jakarta – Forum Silaturahim Alumni Mesir (FSAM) mendeklarasikan dukungan kepada pasangan capres-cawapres, Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno. Deklarasi tersebut dibacakan dihadapan langsung Capres Prabowo Subianto.
Ketua Umum FSAM, KH Dede Muharam menjelaskan bahwa mereka-mereka yang tergabung dalam FSAM datang dari berbagai daerah seperti Sumatera, Sulawesi, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Madura. Mereka adalah alumni dari berbagai perguruan tinggi di Mesir dan timur tengah lainnya. Para alumni yang tergabung dalam FSAM ini sebagian merupakan pimpinan-pimpinan Pondok pesantren, dosen, pengusaha dan lain sebagainya.
“Kami semua ribuan alumni Mesir secara umum akan berjuang bersama Prabowo-Sandi, karena itu kami akan membacakan deklarasi dukungan tersebut,” kata KH Dede Muharam di kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (19/11/2018)
KH Dede Muharam juga menjelaskan bahwa, FSAM memandang apa yang diperjuangkan Prabowo-Sandi sejalan dengan harapan para ulama. Selain itu mereka juga menaruh harapan kepada pasangan Prabowo-Sandiaga soal ekonomi umat.
Berikut naskah deklarasi dukungan untuk Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno untuk memenangkan Pilpres 2019 mendatang yang dibacakan oleh Ketua Umum FSAM KH Dede Muharam :
*_Bismillahirahmanirahim, Assalamualaikum Wr Wb. Kami forum silaturahim alumni Mesir dengan hati yang tulus, ikhlas, memberikan dukungan kepada pasangan calon capres dan cawapres Bapak Prabowo Subianto dan Bapak Sandiaga Uno dalam Pilpres tahun 2019 mendatang_*
*_Kami mengimbau kepada seluruh sahabat tercinta, para ulama para Kyai, para Habaib alumni Mesir dimanapun berada agar dapat bahu membahu saling membantu, saling berkoordinasi, dalam berikhtiar memenangkan pasangan calon Bapak Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno_*.
*_Insyaallah dibawah kepemimpinan Bapak Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno dapat mewujudkan negara yang berkeadilan dalam setiap aspek kehidupan, negara yang berkemakmuran bagi setiap warganya, negara yang kuat dan berwibawa di mata negara lain, negara Indonesia akan mendapat keberkahan dari Allah SWT, negara Baldatun, Toyibatun Warobun Garut._*
*_Jakarta 19 November 2018_*
*_Ketua Umum Dede Muharam, Sekjen Doktor Ulil Amri Syafri._*
Usai membacakan deklarasi dukungan, KH Dede Muharam dan jajaran pimpinan FSAM memberikan piagam deklarasi serta menyempatkan pin FSAM kepada Capres Prabowo Subianto. Mendapatkan dukungan dari FSAM, Prabowo mengaku sangat senang dan bersyukur bahwa perjuangannya mengembalikan kejayaan Indonesia didukung oleh dari berbagai kalangan. Ia juga berjanji akan menjalankan amanah sebaik-baiknya jika diberikan mandat untuk memimpin Indonesia.
“Terimakasih atas dukungan bapak ibu semua, insyaallah saya akan menjalankan amanah sebaik-baiknya jika saya dan saudara Sandiaga Salahuddin Uno diberikan mandat oleh rakyat Indonesia,” tandasnya.
Editor : Red SKI
Komentar