Sumringah Ribuan ASN Lotim Menanti TPP Segera Cair

SKI l Lombok Timur-Ribuan Aparatur Sipil Negera (ASN) di Lombok Timur yang berhak untuk mendapatkan  Tunjangan Tambahan Penghasilan (TPP) akhirnya bisa bernafas lega dan terlihat sumringah.

Pasalnya Pemerintah Kabupaten  (Pemkab) Lotim sudah memastikan kalau TPP ribuan ASN dari bulan Januari s.d Maret 2022 akan dibayarkan bulan April ini.

” Insyalloh kita akan bayarkan TPP ASN Lotim bulan April ini dengan dibayarkan tiga bulan,” tegas Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Lotim, H.Hasni saat dikonfirmasi,Rabu (5|4).

Ia menjelaskan dana yang disiapkan untuk membayar TPP sebanyak 5190 orang ASN di Lotim mencapai sebesar Rp 19.800.000.000.

Maka tentunya dengan terbayarkan TPP ASN selama tiga bulan terlebih dahulu bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknnya.

” Pencairan TPP ini sedang dalam proses,” pintanya.(Sam).