oleh

Wabup Hadiri Tasyakuran, Dzikir dan Do’a

SKI, LOTIM – Wakil Bupati Lotim,H.Rumaksi SJ tasyakuran,zikir dan doa dalam rangka hari amal bakti depag lotim ke 73 di lapangan tugu selong kamis tanggal 3 januari 2019. Dengan dihadiri Forkopimda, Kepala OPD, Kepala MUI Lombok Timur, Toga, Toma, Perwakilan Organisasi Wanita dan jajaran Kemenag Lotim.

Dalam kata sambutannya Wakil Bupati Lombok Timur, H. Rumaksi SJ, SH menyampaikan, Kemenag memiliki posisi strategis untuk mempromosikan kebersamaan umat. Keluarga besar Kementerian Agama haruslah menjadi yang terdepan dalam menjaga kebersamaan umat. Tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) Kememag, diantaranya adalah perumusan, penetapan, dan pelaksanaan kebijakan di bidang bimbingan masyarakat beragama, serta pendidikan agama dan keagamaan.

Meski demikian ungkap Rumaksi, bukan berarti yang ada di luar Kemenag, tidak memiliki tanggung jawab yang sama, tanggung jawab menjaga kebersamaan umat adalah tugas kita semua, seluruh elemen masyarakat. Pemilu akan berlangsung tanggal 17 April mendatang. Bangsa ini akan memilih pemimpin, baik itu Presiden/ Wakil Presiden, maupun anggota legislatif. Karena itu, menjaga kebersamaan ini menjadi semakin penting artinya. Ia mengimbau, agar masyarakat memilih pemimpin, sesuai hati nurani, yang terbaik di antara semua pilihan yang ada.

Sebab itu adalah hak politik kita sebagai warga negara. Akan tetapi, kendati berbeda pilihan politik, tidak boleh mengganggu jalinan kebersamaan, persatuan, dan kesatuan. Mari kedepankan cara berdemokrasi yang dewasa, dengan mengakui dan menghargai perbedaan. Perbedaan itu sunatullah, tidak perlu diperlebar. Karena justru perbedaan itulah yang memberi warna, dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Yang harus dipertegas adalah persamaan tujuan, visi, dan misi, yang harus diwujudkan bersama, menuju bangsa yang maju, masyarakat Lotim yang Adil, Sejahtera, dan Aman, harapnya. Sekali lagi ini adalah tugas kita bersama seluruh elemen masyarakat. Mari tunaikan amanah ini dengan baik, semoga apa yang kita cita-citakan mendapat ridho Alloh

Sebelumnya Kepala Kantor Kemenag Lotim, Drs. H. Azharuddin, M. Sy melaporkan, Kemenag dalam memperingati HAB tahun ini, telah melaksanakan berbagai kegiatan. Kegiatan itu, mulai daei Bazar Sembako murah, Lomba tata rias ibu anggota Dharma Wanita dan Karyawati, Santunan sembako di beriri jarak, santunan ATK bagi siswa, Lomba Kebersihan dan kerapian Kantor atau stecholder dan terakhir kegiatan jalan sehat yang diikuti oleh para santri se-Lotim, dan dirangkaikan dengan Baksos di Kecamatan Wanasaba Lotim, terutama yang terdampak bencana alam.

Hari Amal Bhakti ke 73 ini, juga diisi dengan acara dzikir dan doa yang dipimpin oleh TGH. Ishak Abdul Ghani, LC dan TGH. Syahdan Nur, S. Ag, mengingat banyaknya musibah bencana alam yang terjadi di Indonesia, sehingga ini sudah menjadi instruksi Kementerian Agama RI, agar melaksanakan kegiatan positif, hingga tidak terjadi lagi musibah menimpa Negara kita tercinta ini, ungkapnya.

Penulis : Rizal

Editor    : Red SKI

Komentar