Hore,Loteng Buka Ribuan Formasi CPNS,Yuk Daftar Buruan

SKI| Lombok Tengah- Bupati Lombok Tengah, Lalu Pathul Bahri yang di dampingi PLT Sekda Dan Kepala BKPP sampaikan banyaknya formasi CPNS yang diberikan untuk Loteng. Dimana, jumlah formasi CPNS tahun ini sebanyak 2080 orang.

“Dari 2080 tersebut, sebanyak 1886 orang masuk formasi PPPK dan yang paling banyak dibutuhkan yakni guru kelas sebanyak 1510 orang,” Ucap Pathul pada Selasa (18|5)

Ia melanjutkan, sementara untuk guru agama dibutuhkan 78 orang, guru Penjaskes 298 orang, formasi tenaga kesehatan 34 orang serta formasi tenaga tekhnis 160 orang,

“Bagi pelamar yang belum jelas bisa langsung datang ke Kantor BKPP setempat,” ungkapnya

Lebih lanjut, ia menerangkan bahwa perlu ditekankan bahwa yang boleh mendaftar untuk PPPK guru tahun ini yakni guru honorer K2 yang sudah sesuai dengan data base BKN, guru honorer yang masih aktif mengajar di sekolah negeri, dibawah kewenangan pemerintah daerah dan terdaftar di Dapodik Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Selain itu, termasuk guru yang masih aktif mengajar di sekolah swasta dan terdaftar di Dapodik Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

“Hal itu karena ada guru-guru yang membantu mengajar disekolah swasta namun ttidak termasuk dalam data Dapodik,”

Kemudian, untuk yang boleh mendaftar dalam PPPK guru berikutnya yakni lulusan pendidikan profesi guru, yang belum menjadi guru dan terdaftar di data base lulusan pendidikan profesi guru di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

“Untuk jadwal pengumuman seleksi pendaftaran CPNS mulai dari 30 Mei sampai dengan Desember,” Tutupnya (riki)

Komentar